-->

Uji Coba

Cara Mudah Membuat Halaman Contact Us Keren Untuk Blog | ATOMBLOGKU

ATOMBLOGKU, Hallo sobat ATOM, kali ini saya akan membahas mengenai artikel yang berisi tentang dunia blogging.Dan Saya tidak akan pernah bosan memberikan yang terbaik.

Sekarang banyak sekali orang – orang yang mulai masuk ke dunia blogging.Dari anak kecil sampai orang tua pun juga ada yang aktif didunia blogging.

Karena dunia blogging bisa menghasilkan uang jadi cocok untuk yang ingin mendapatkan penghasilan sampingan dan yang hanya hobi menulis pun kalau kalian ingin tulisan kalian dibaca oleh orang-orang tinggal tulis di blog saja.

Dan setelah kamu mengetahui dunia blogging itu seperti apa dan setelah kamu membuat blog dan kamu sedang mengedit tampilan blog agar tampil maksimal kamu juga harus membuat halaman seperti About, Disclaimer, Sitemap, Privacy Police, TOS, dan Contact Us.

Dan kali ini saya akan membahas cara membuat halaman Contact Us blog.Tenang caranya sangat mudah kok sobat saya disini memberikan tutorialnya bukan seperti membuat halaman Contact Us secara manual tapi secara online dan sangat mudah caranya.

Apa Itu Contact Us ?


Contact us berguna ketika pengunjung blog kita ingin menghubungi atau mengkontak kita pemilik blog. Contact Us sering kali kita jumpai pada website/blog.

Contohnya kamu ingin mengkontak atau menghubungi Admin ATOMBLOGKU kalian bisa melalui Link DISINI.Ya seperti itulah tampilan Halaman Contact Us saya.

Cara Mudah Membuat Halaman Contact Us Keren Di Blog


Disini kita akan membuat halaman Contact Us secara online di sebuat website..Kita akan menggunakan jasa pembuatan Contact Us Online yaitu dari website www.foxyform.com.


Langkah Pertama, Buka browser kalian lalu Kunjungilah terlebih dahulu website pembuat Contact Form di www.foxyform.com.

Langkah Kedua, Setelah kamu masuk kehalaman foxyform  silahkan pilih apa saja contact form yang akan ditampilkan nanti contoh disini saya hanya memilih Name, E-mail dan Subject. Dan untuk tampilannya kamu bisa mengcustom warna, font color, jenis font, dan font size sesuka kamu.

Setelah kamu memilih apa yang akan ditampilkan di halaman contact Us, kmau bisa langsung melihat Hasilnya dari kamu mengcustom contact form tadi dapat dilihat dibawah kamu tinggal scroll kebawah dan akan ada menu Preview dan itu adalah hasil kamu.



Langkah Ketiga, Setelah kamu cocok dengan tampilan contact us yang kamu inginkan kamu tinggal masukan email kamu dikolom your email  dan klik saya bukan robot lalu setelah melewati pilihan saya bukan robot  dan klik Create Formular.

Langkah Keempat, Setelah kamu mengklik tombol Create Formular kemudian akan tampil halaman dengan sebuah code HTML, kamu tinggal copy code tersebut kemudian kamu masuk ke Dashboard blog kamu.

Langkah Kelima, Setelah kamu masuk ke dashboard blog kamu pilih menu Halaman dan pilih Halaman Baru lalu pastekan code tadi ke menu/bagian HTML bukan di Compose, Jangan lupa mematikan Komentar  disettingan di sebelah kanan dan Tinggal klik tombol publikasikan.

Sangat mudah dan gampang membuat halaman contact us bukan.Semoga artikel diatas bermanfaat dan menambah wawasan kita semua khsususnya di dunia blogging.Lihat juga cara membuat halaman lainnya dibawah ini.


CaraMembuat Sitemap Otomatis Keren Di Blogger
CaraMudah Membuat Halaman About Di Blogger
CaraMudah Membuat Halaman Disclaimer Di Blogger
CaraMudah Membuat Privacy Police Di Blogger


ATOMBLOGKU, Terimakasih sudah membaca artikel ini semoga bermanfaat jangan lupa share dan komen ya sobat ATOM dan kalo kalian memiliki pertanya bisa langsung Contact saya, Salam ATOM.

0 Response to "Cara Mudah Membuat Halaman Contact Us Keren Untuk Blog | ATOMBLOGKU"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel